MOU Gelato Yogyakarta


Assalamu'alaikum wr. wb.
 
Hallo hai, sofi mau kasih tau kamu kalau ada gelato baru di Yogyakarta. Namanya MOU Gelato. Real Italian Artisan Gelato. Racikan chef yang udah mendunia, sering wara-wiri di Televisi nasional kita juga. Chef Matteo Guerinoni


MOU Gelato opening pada 23 September 2020 tepatnya di Perumnas Seturan Yogyakarta. Membawa konsep open kitchen yang mana kita bisa menyaksikan proses pembuatan eskrimya secara langsung. Dan dengan desain ruang minimalisnya kita juga akan merasa nyaman bersantai disini. 

Untuk eskrimnya sendiri terdapat 24 variant rasa yang bisa kamu nikmati. Mulai dari rasa Oreo, Ovaltine, Pistachio, Vanila, Tiramisu, Caramel, Rasberry, hingga rasa permen karet (Bigball) yang unik.

 Pic from IG @mougelato.jogja

Semua bisa kamu nikmati dengan cup, cone atau waffle dari MOU Creations. Kamu bisa scan barcode di meja-meja MOU untuk tahu menu kreasi eskrimnya. Lihat dibawah ini yaa untuk menu book dan menu creations:



Kemarin aku nyicip rasa Pistachio, Vanila La France, Rasberry sama Bigball. Eskrimnya lembut dan basic tastenya juga terasa, bukan yang cuma manis aja. Rasberrynya bakal jadi favourite aku nih. Pistachio dan Vanilanya enakk, Bigball ini rasa perment karet unik gitu rasanya. 



Selain eskrim gelato juga terdapat MOU Coffee yang menyajikan Cappucino, Latte hingga Infused Water. Kamu bisa lihat opsi menu kopinya dibawah ini:


Nah, gimana penasarankan?? 
Kuyy buruan ajak saudara dan friends on the geng kamu kesini. Mumpung masih ada promo disc 15% di Happy Hour 11am - 15pm all item, juga cashback langsung via Shoppepay payment. Asik bangetkan! 

Santai ng-dessert atau ngoffee seru sambil mengabadikan moment kebersamaan, ah mau banget dong pastinya. Klik link GoMapnya dibawah ya guys untuk lokasinya. 

MOU Gelato
Jl. Perumnas, Ngropoh, Condongcatur, Kec. Depok, Kab. Sleman, D.I.Yogyakarta 55281
https://maps.app.goo.gl/fPGHPNrpFeQkATru9 

Semoga bermanfaat ★⌒ヽ(●^、^●)Kiss!
Wassalamu'alaikum wr. wb. 

~ MOU Gelato ~
March 02, 2021

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Svarga Coffee & Eatery

Estuary Café